
Koordinasi KPU Banyuwangi dengan Pemkab Banyuwangi
Banyuwangi, kab-banyuwangi.kpu.go.id, Menjelang pelaksanaan tahapan Verifikasi Faktual partai politik calon peserta Pemilihan Umum 2024, KPU Kabupaten Banyuwangi melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi Senin (10/10). Koordinasi tersebut dimaksudkan agar Pemkab Banyuwangi dapat bersinergi dan bekerjasama dengan KPU Banyuwangi dalam mensukseskan tahapan Verifikasi Faktual tersebut, meliputi sosialisasi kepada seluruh masyarakat dan dukungan aparatur tingkat kecamatan hingga di tingkat Rukun Tetangga (RT)/Rukun Warga (RW).
Dalam koordinasi yang dilakukan tersebut, KPU Banyuwangi diwakili oleh Anggota KPU Banyuwangi Divisi Teknis Penyelenggaraan Ari Mustofa, didampingi oleh Staf Subbag Tekmas Binawan Panji Asmara, sedangkan pihak Pemkab diwakili oleh Nurhadi Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Banyuwangi.